SISKA Collaborative Research
and Dissemination

"Collaborative Research and Dissemination to support SISKA (oil palm-livestock integration & intercropping system) adoption and expansion to achieve sustainable oil palm plantation"

Workshop 2 Investment Toolkit SISKA

Share This Post

Jakarta, 14 – 16 Maret 2024 – Potensi investasi dan sinergi antara industri perkebunan dan peternakan yang didukung oleh kebijakan pemerintah juga perlu didorong untuk ekspansi dan perluasan implementasi SISKA. Indonesia Australia Red Meat and Cattle Partnership (IARMCP) telah mengembangkan Investor Tools yang dapat digunakan untuk para investor melihat seberapa besar potensi investasi peternakan sapi di suatu wilayah, serta telah rampung menambahkan data-data wilayah/klaster dampingan SISKA Supporting Program IARMCP (Kalsel, Kaltim, Kalbar dan Riau) yang telah mengimplementasikan SISKA. IARMCP memberikan kepercayaan kepada GAPENSISKA dan SCRD untuk mengelola dan melanjutkan penggunaan Investor Tools tersebut.

GAPENSISKA sebagai organisasi yang bertugas sebagai pengelola pusat informasi (helpdesk) SISKA dan SISKA Collaboration Research & Dissemination (SCRD) siap mengambil alih peran ini dan mengelola keberlanjutan sistem informasi SISKA agar menjadi media yang terintegrasi dan mudah diakses oleh publik.

Dalam agenda ini, semua peserta dapat memahami bagaimana tujuan platform, fitur, dan sitemap dalam website investincattle.id, paparan modul, parameter, dan variable pada website yang telah disampaikan berdasarkan usulan pada workshop sebelumnya. Perwakilan dari pemerintah daerah yang membidangi perkebunan dan peternakan (khususnya Kalsel, Kaltim, Kalbar, dan Riau) juga dilibatkan untuk berdiskusi dan de proses validasi informasi untuk menyempurnakan data dan memperdalam analisis pada masing-masing wilayah dampingan SSP-IARMCP. (SSP-14/03/2024)

Subscribe To Our Newsletter

Get updates and learn from the best

More To Explore

NEWS

GAPENSISKA Ramaikan Indolivestock 2024 Expo and Forum

Jakarta, 17 – 19 Juli 2024 – Demi memastikan keberlanjutan penyebarluasan informasi SISKA kepada publik, GAPENSISKA ikut ramaikan agenda Indolivestock 2024 berkolaborasi dengan SISKA Collaborative

NEWS

Sertifikasi Animal Welfare Officer (AWO) SISKA

Bogor, 22 – 25 April 2024 – Antusiasme perusahaan perkebunan kelapa sawit dan petani-pekebun untuk menerapkan model bisnis integrasi sawit-sapi berbasis kemitraan, harus diimbangi dengan

Ingin terhubung dengan kami ?

Silahkan klik tombol dibawah

Chat Kami
1
Siskaforum.org
Gratis, gabung komunitas Siska Forum
Dapatkan info dan artikel menarik mengenai Sistem Integrasi Sapi dan Kelap Sawit